Nyiurtimes.net, MINUT – Umat Kristen di Kabupaten Minahasa Utara dan dimanapun berada saat ini sedang merayakan hari raya Jumat Agung, dimana momentum ini merupakan sebuah perayaan dan peringatan akan karya penyelamatan Yesus Kristus di kayu salib untuk menebus dosa seluruh umat manusia.
Melalui momentum ini, Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Minahasa Utara dari Jalur Independen Sompie Singal dan Endang Sicillia Legiman mengajak kepada semua umat Nasrani untuk tetap tumbuh dalam Iman dan terus memanjatkan doa kepada yang kuasa.(11/04/2020)
“Ini salah satu momentum kita terus bertumbuh dalam iman, terlebih menyikapi pergumulan bangsa kita dalam upaya pencegahan penyebaran Covid-19. Mari kita terus berdoa, jaga pola hidup sehat, sebisa mungkin kita tetap di rumah, jangan panik dan tetap ikuti setiap petunjuk pemerintah,” ujar Sompie yang juga merupakan Mantan Bupati Kab Minut.
Sementara itu, Endang Sicillia Legiman yang mendapingi Sompie dalam perhelatan Pilkada Minut ini juga mengajak masyarakat dalam momentum Jumat Agung ini sebagai saat untuk mengintrospeksi diri.
“Memaknai itu semua saya mengajak kita selaku orang percaya ini salah satu saatnya kita Introspeksi diri dan terus berdoa di tengah situasi dunia yang menghadapi wabah Virus Covid-19 kita sebagai umat Kristen boleh meyakini bahwa semua yang terjadi adalah bagian dari pembentukan Tuhan untuk membuat kita lebih beriman kepada Sang Jurus Selamat,” tutur Sicillia
Lanjutnya bahwa salib memberi makna penyangkalan diri bagi kita yang boleh taat dan patuh pada aturan pemerintah karna pemerintah merupakan wakil Allah di dunia, sudah seharusnya kita sebagai umat percaya untuk taat dan patuh pada aturan pemerintah yang sedang bekerja keras dalam upaya memutus mata rantai Penyebaran Covid-19.
“Selamat menghayati Hari Jumat Agung bagi semua saudaraku umat Kristiani di Minahasa Utara yang merayakan, semoga Pengorbanan Kristus ini boleh memupuk keimanan kita dan terimplementasi dalam kehidupan kita yang taat dan patuh akan setiap aturan pemerintah,” pungkas Sicilia yang dikenal dekat dengan kaum Milenial.
(*)